NEXTSPORT.ID – Kalah dari Irak U-20 di pertandingan pertama Piala Asia U-20 2023, Shin Tae-yong langsung bongkar penyebab kekalahan Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia U-20 harus mendapatkan pil pahit pada pertandingan pertama menghadapi Irak U-20 di Piala Asia U-20 2023 dengan skor 0-2.
Padahal pertandingan yang berlangsung di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan ini, Timnas Indonesia unggul dari segi permainan dan juga keunggulan pemain.
Shin Tae-yong pun geram dengan anak asuhnya yang tidak mampu memanfaatkan peluang ini. Ia menyampaikan terdapat 4 penyebab Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan.
- Tidak bisa mengembangkan permainan
Timnas Indonesia U-20 tak bisa mengembangkan permainannya selama pertandingan. Padahal peluang cukup banyak sepanjang pertandingan.