NEXTSPORT.ID – Pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic, menjawab keraguan pemanggilannya ke pemusatan latihan dengan kerja keras. Ia melakukannya hingga ‘ndlosor’ di lapangan.
Insiden ini nampak pada sebuah video yang diposting Spasojevic di Instagram miliknya. Nampak sejumlah momen pemain berdarah Montenegro itu penuh keringat.
Di akhir video, pemain yang berusia 35 tahun itu nampak kelelahan dengan ‘ndlosor’ atau terkurang di lapangan usai melakukan latihan dengan keras.
Dalam caption video, pemain yang akrab disapa Spaso tersebut menegaskan bahwa dirinya rela bekerja begitu keras dalam pemusatan latihan demi Indonesia.
“Kerja keras untuk Indonesia,” tulis Spaso.
Tak pelak, unggahan tersebut ramai mendapat komentar dari netizen. Tidak sedikit yang memberikan semangat, sembari meminta agar sang pemain bisa menjawab keraguan publik.
“Spaso tolong jawab keraguan kami, bawa pulang Piala AFF ke Indonesia. Kamu bisa,” tulis @saifu.
“Ayo buktikan,” tulis @imam*.
“Sudah lamaku menanti Spaso jadi lini depan. Akhirnya, ini Benzema indonesia ini. Spaso goodluck ya. Balas terimkasih aja alhamdulilah,” tulis @kemas****.
“Kamu bisa spaso,” tulis @santoso****.
Pemanggilan Spaso ke tim nasional memang sempat mendapatkan tanggapan miring. Ini karena usianya yang sudah 35 tahun. Banyak yang mengkritisi kondisi fisiknya.
Namun, kondisi fisik Spaso dilaporkan telah meningkat. Baru-baru ini dirinya mendapat pujian dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.