NEXTSPORT.ID – Pemakain Stadion Gelora Bung Karno (GBK) untuk acara Nusantara Bersatu yang diselenggarakan relawan Joko Widodo (Jokowi), Sabtu (26/11/2022) mendapat perhatian dari fans sepak bola.
Bagaimana tidak, beberapa waktu lalu banyak acara yang ingin digelar di GBK ditolak alasan sedang direnovasi.
Bahkan frasa GBK berada diperingkat nomor satu trending Twitter. Hal ini menjadi sindiran netizen yang menilai pemerintah tebang pilih saat mengeluarkan keputusan terkait dengan pemakaian fasilitas GBK.
Diketahui banyak rencana kegiatan yang batal, seperti Piala AFF 2022 hingga konser musik Blackpink tidak boleh. GBK bahkan baru bisa digunakan ketika penyelenggaraan Piala Dunia U-20.
“Jadi, semua stadion yang sudah terdaftar di FIFA dan itu sudah disetujui oleh FIFA, November ini akan mulai direnovasi,” kata Menpora RI Zainudin Amali Jakarta, Rabu (2/11).
“Bagi yang sudah selesai, itu tidak diizinkan dipergunakan untuk kegiatan lain. Itu clear betul. GBK itu kan punya negara,” ujarnya menambahkan.
Hal inilah yang menimbulkan pertanyaan mengapa banyak kegiatan tidak boleh diselenggarakan. Namun untuk acara politik diperbolehkan.
“Konon katanya, Stadion GBK tidak boleh digunakan untuk apapun hingga Piala Dunia U-20 2023,” ucap seorang netizen di Twitter.
“Katanya GBK gak boleh dipake. Buat aturan sendiri, langgar sendiri. Sehat selalu warga Indonesia,” ucap warganet lainnya.
“Katanya GBK harus steril, sampai untuk keperluan AFF dan konser lain saja gak dibolehin. Taunya …..” kata seorang netizen.
“Katanya GBK gak boleh di pake sampe AFF sama Piala Dunia U-20 gimana nih,” ucap seorang netizen.