NEXTSPORT.ID – Saat pemain PSS Sleman sedang menguap di tengah-tengah lapangan ketika akan hadapi Persikabo mendadak viral di media sosial.
Salah satu pemain PSS Sleman, Marckho Merauje terlihat sedang menguap di tengah lapangan. Saat itu, tim berjuluk Elang Jawa tengah akan hadapi Persikabo pada lanjutan Liga 1 2022/2023.
Merauje nampak tengah berdiri di lapangan dengan kawan-kawannya setim seperti Kim Kurniawan dan lainnya.
Kemudian pemain asli Jayapura tersebut secara tidak sengaja menguap di atas lapangan. Perbuatannya pun terlihat jelas dari sorotan kamera yang ada di lapangan.
Situasi ini pun membuat warganet membanjiri kolom komentar. Beberapa netizen yang mengatakan kalau Merauje ngantuk gegara ronda semalam.
Pada laga itu, PSS Sleman harus menelan kekalahan dar tim tuan rumah, Persikabo dengan keunggulan 2-0.
Gol dihasilkan dari gol bunuh diri Tallyson Lucas di menit ke 30 dan selanjutnya gol diciptakan Bruni de Araujo.